Augie Fantinus akhirnya bebas setelah mendekam lima bulan penjara. Sang istri, Adriana Bustami, mengaku sangat bahagia akan hal itu.
Bagaimana tidak, Adriana Bustami akhirnya bisa seranjang lagi dengan Augie Fantinus, setelah menahan rindu berbulan-bulan. Hal itu disampaikan saat dirinya menjemput sang suami di Rutan Salemba, Jakarta Pusat, Senin, (11/3/2019).
"Nggak bisa diungkapkan pakai kata-kata. Yang jelas senang, karena akhirnya nanti malam... Bisa lengkap, tidur bertiga," ujar Adriana Bustami.
Augie Fantinus tampak sedikit terkejut saat sang istri berkata demikian. Pasalnya, kata-kata itu sekilas terdengar seperti rayuan menggoda.
Persiapan Adriana Bustami untuk menjemput Augie Fantinus memang bisa dibilang begitu maksimal. Sebelum menemui suaminya, ia terlihat merawat diri di salon dan memotong rambutnya.
Tak lupa, Adriana Bustami menyampaikan terima kasih pada teman-teman dan awak media yang sudah menanti kebebasan Augie Fantinus hari ini.
"Senang banget, bersyukur, dan terima kasih buat semuanya yang udah ikut bersama saya dan nungguinnya lama," pungkasnya.
Augie Fantinus divonis lima bulan penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, atas kasus pencemaran nama baik.
Sebelumnya, Augie ditahan setelah menuduh polisi menjadi calo tiket di ajang Asian Para Games 2018.
(mau/doc)
Photo Gallery
https://hot.detik.com/celeb/d-4463172/augie-fantinus-bebas-istri-senang-bisa-seranjang-lagi
2019-03-12 00:28:00Z
52781506656542
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Augie Fantinus Bebas, Istri Senang Bisa Seranjang Lagi - detikHot"
Post a Comment