Search

Pesan Menyentuh Agensi Usai Tutup Tempat Penghormatan Jonghyun SHINee

Liputan6.com, Seoul - Tempat penghormatan terakhir untuk mendiang Jonghyun SHINee resmi ditutup pada awal bulan Mei kemarin. Setelah itu, pada tanggal 2 Mei 2018, SM Entertainment mengunggah sebuah pesan di Twitter SHINee setelah penutupan terakhir ruang peringatan resmi untuk Jonghyun.

Dilansir dari Soompi, Kamis (3/5/2018), selain mengungkapkan rasa terima kasih, SM Entertaiment juga mengungkapkan rencana mereka mengenai tempat penghormatan terakhir Jonghyun ini.

SM Entertaiment menuliskan:

"Halo. Kami dengan tulus berterima kasih kepada semua penggemar yang mengunjungi untuk menghargai kenangan Jonghyun selama ini. Kami tidak akan melupakan kehangatan hati dari semua orang yang meluangkan waktunya meskipun kalian datang dari tempat yang jauh, ketika musim dingin berubah menjadi musim semi, untuk mengingat Jonghyun yang kalian cintai," tulis juru bicara SM Entertainment. 

Let's block ads! (Why?)

https://www.liputan6.com/showbiz/read/3499042/pesan-menyentuh-agensi-usai-tutup-tempat-penghormatan-jonghyun-shinee

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pesan Menyentuh Agensi Usai Tutup Tempat Penghormatan Jonghyun SHINee"

Post a Comment

Powered by Blogger.